Jakarta, Korek.id – Meskipun seandainya Vaksin Covid-19 sudah ditemukan, hal ini tidak menjamin penyebaran Covid-19 akan berhenti.
Seperti yang disampaikan oleh Doni Monardo, Ketua Satgas Covid-19 jika Vaksin tidak boleh di sebarkan sembarangan. Hanya orang yang memiliki prioritas yang bisa diberi Vaksin, dan itupun dilakukan secara bertahap.
“Vaksin tidak serta merta akan menghentikan Covid. Artinya, di Vaksin ada yang mendapatkan antibody, terhindar dari Covid. Tapi menunggu giliran yang lain” ungkapnya dalan acara Webinar Mappilu PWI, kamis (01/10).
Dilansir dari rmoljatim.id Perwira tinggi TNI AD itu mengtakan, jika penundaan pilkada dirasa mustahil dilakukan jika menunggu Vaksin disebarluaskan.
Menurutnya, dalam menangani Pandemi ini harus memakai sistem satu komando. Artinya, harus ada figur yang dipercaya bisa mengatasi persoalan di tengah pandemi ini.
“Dengan tidak adanya figur yang kuat, setelah itu tidak ada jaminan bahwa pengendaliannya akan berjalan dengan baik,” jelasnya
Kepala BNPB itu menambahkan jika kita yakin bisa bersama-sama mengatur strategi untuk menghindari kurumunan, maka penyebaran Covid-19 bisa di atasi
“Kuncinya satu, jangan ada kerumunan,” tegasnya.
Penulis: Aida
Editor: Aida
Sumber: Rmoljatim.id