BANGKALAN, KOREK.ID – Ada banyak cara unik masyarakat, dalam turut serta memeriahkan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang 77.
Yang paling lumrah, biasanya warga mengadakan lomba, mulai dari lomba Tarik tambang, balapan karung, makan kerupuk dan lain sebagainya.
Namun ada juga lomba yang unik, yakni sepak bola mini yang diadakan oleh Warga Perumahan Griya Utama Bangkalan, dalam sepakbola mini peserta, Pertandingan hanya berdurasi 7 menit, tiap peserta yang bertanding harus memakai sarung, yang membuat meriah, saat ada alunan musik peserta harus berjoget-joget.
Warga yang menonton pertandingan peserta yang rata-rata bapak-bapak sangat antusias. Dari 14 Tim yang bertanding, Tim Joker digital printing berhasil meraih juara 1,
Untuk Juara 2 diraih Tim kelap kelip 01, dan Juara 3 diraih Pak Kopak Fc.
“Bukan persoalan menang dan kalah, tapi, ikut meramaikan dan memeriahkan peringatan HUT RI itu yang lebih penting,” kata Direktur Joker Digital Printing Siti Zaenab.
Semester ketua panitia lomba Tofikkurrohman mengatakan, warga Griya Utama selalu mengadakan kegiatan seperti sekarang untuk memperingati HUT RI setiap tahunnya.
“Karena beberapa tahun pandemi, kita tidak tidak boleh berkegiatan, maka tahun ini luar biasa ramai dan antusias sekali,” imbuhnya.