Bangkalan, Korek.id – Kaconk Mahfud Institut menggelar lomba senam Indonesia Cinta Tanah Air (Sicita) yang berlangsung di Perum IMC, Mlajah, Bangkalan, Kamis, 18 Agustus 2022.
pesertanya rata-rata ibu-ibu, berbagai gaya senam dan yel-yel ditampilkan, yang menarik, ada Teriakan ”Mahfud akan menjadi Bupati Bangkalan” selama lomba.
Yel-yel itu diteriakan para ibu-ibu saat sesi foto bersama dengan Mahfud, Angota DPRD Provinsi Jawa Timur asal Dapil Madura. Diketahui ibu-ibu yang berteriak Mahfud Jadi Bupati itu adalah peserta lomba Senam Sicita.
“Hidup bapak mahfud, Bapak Mahfud jadi Bupati, Bapak Mahfud Jadi Bupati Bangkalan,” teriak ibu-ibu secara bersamaan disambut teriakan setuju oleh peserta yang lain.
Salah seorang peserta Senam Sicita Jumiyati mengatakan, sosok Mahfud sangat layak menjadi pemimpin. Selain gagah, Mahfud disebut sangat peduli terhadap masyarakat.
“Beliau selalu hadir ditengah-tengah masyarakat. ini ungkapan sekaligus harapan kami, agar Pak Mahfud bisa jadi Bupati,” ujar dia.
Menanggapi teriakan yel-yel jadi Bupati itu, Mahfud mengaku kaget dan tak bisa berkomentar banyak.
“No coment, kok bisa ada yel-yel seperti itu, Seandainya saya tahu akan ada yel-yel seperti itu, saya tidak akan hadir sebagai pembina KMI,” kata Politisi Anggo Fraksi PDI-Perjuangan DPRD Jatim itu.
Mahfud tidak mau berspekulasi bahkan menyatakan sikap paska adanya yel-yel dukungan dari para ibu-ibu tersebut. Ia menyerahkan kepada masyarakat, tokoh dan para gurunya.
“Yang jelas selama ini saya sebagai anggota DPRD dua priode itu semua berkat do’a masyarakat, tokoh, guru dan para kiyai saya . Jadi saya tetap patuh terhadap wejangan guru-guru saya,” tutupnya.